KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laba bersih PT Gudang Garam Tbk (GGRM, anggota indeks Kompas100) naik tipis di tahun lalu. Produsen rokok itu hanya membukukan pertumbuhan laba bersih 0,52% menjadi Rp 7,79 triliun di 2018. Tahun sebelumnya, laba GGRM tercatat Rp 7,75 triliun Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan di keterbukaan informasi, Jumat (29/3), pendapatan GGRM sebetulnya masih naik 14,89% menjadi Rp 95,71 triliun. Hanya saja, beban pokok penjualan GGRM meningkat lebih tinggi yakni sebesar 18,41% menjadi Rp 77,06 triliun. Alhasil, laba yang diraup GGRM di tahun lalu tidak tumbuh tinggi.
Laba Gudang Garam (GGRM) naik tipis 0,52% menjadi Rp 7,79 triliun di 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laba bersih PT Gudang Garam Tbk (GGRM, anggota indeks Kompas100) naik tipis di tahun lalu. Produsen rokok itu hanya membukukan pertumbuhan laba bersih 0,52% menjadi Rp 7,79 triliun di 2018. Tahun sebelumnya, laba GGRM tercatat Rp 7,75 triliun Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan di keterbukaan informasi, Jumat (29/3), pendapatan GGRM sebetulnya masih naik 14,89% menjadi Rp 95,71 triliun. Hanya saja, beban pokok penjualan GGRM meningkat lebih tinggi yakni sebesar 18,41% menjadi Rp 77,06 triliun. Alhasil, laba yang diraup GGRM di tahun lalu tidak tumbuh tinggi.