JAKARTA. PT Bank Mayapada International (Tbk) berhasil meraih pertumbuhan laba kotor sebesar 46% tahun lalu. Keberhasilan tersebut ditopang oleh pertumbuhan kredit yang mencapai 43% tahun lalu. Haryono Tjahjariyadi, Direktur Utama Bank Mayapada bilang, laba kotor Bank Mayapada akhir tahun itu mencapai Rp 512 miliar. Laba tersebut naik jika dibandingkan laba akhir 2012 yang mencapai Rp 351 miliar. "Untuk laba bersih, nanti setelah proses audit oleh akuntan publik selesai dilakukan," kata Haryono pada KONTAN, Kamis, (13/3). Adapun total kredit yang disalurkan Bank Mayapada akhir tahun lalu mencapai Rp 17,7 triliun.
Kredit yang disalurkan itu tumbuh 43% jika dibanding akhir 2012 senilai Rp 12,21 triliun. Total dana pihak ketiga (DPK) yang berhasil dihimpun mencapai Rp 20,7 triliun. Tumbuh 37% dibanding akhir 2012 yang mencapai Rp 15,15 triliun.