JAKARTA. Wow. Laba bersih setelah pajak PT Lippo General Insurance Tbk melejit 86% dari Rp 43 miliar di 2012 menjadi Rp 79 miliar di akhir tahun lalu. Pertumbuhan laba ditopang oleh peningkatan bisnis yang tercermin dari premi bruto. Per 31 Desember 2013, Lippo Insurance membukukan premi bruto sebesar Rp 790 miliar atau tumbuh 46% ketimbang tahun sebelumnya. “Porsi lini usaha asuransi kesehatan masih mendominasi sebanyak 59%, diikuti oleh asuransi kebakaran 17%,” imbuh Agus Benjamin, Direktur Utama Lippo Insurance, Rabu (23/4). Perseroan akan menerapkan strategi bisnis serupa di tahun ini untuk merealisasikan target laba kotor di kisaran Rp 111 miliar dengan pendapatan premi bruto mencapai Rp 1 triliun atau naik 25% ketimbang tahun sebelumnya.
Laba Lippo Insurance melesat 86%
JAKARTA. Wow. Laba bersih setelah pajak PT Lippo General Insurance Tbk melejit 86% dari Rp 43 miliar di 2012 menjadi Rp 79 miliar di akhir tahun lalu. Pertumbuhan laba ditopang oleh peningkatan bisnis yang tercermin dari premi bruto. Per 31 Desember 2013, Lippo Insurance membukukan premi bruto sebesar Rp 790 miliar atau tumbuh 46% ketimbang tahun sebelumnya. “Porsi lini usaha asuransi kesehatan masih mendominasi sebanyak 59%, diikuti oleh asuransi kebakaran 17%,” imbuh Agus Benjamin, Direktur Utama Lippo Insurance, Rabu (23/4). Perseroan akan menerapkan strategi bisnis serupa di tahun ini untuk merealisasikan target laba kotor di kisaran Rp 111 miliar dengan pendapatan premi bruto mencapai Rp 1 triliun atau naik 25% ketimbang tahun sebelumnya.