KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten media milik konglomerat Hary Tanoesoedibjo, PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) mencatatkan penurunan pendapatan dan laba bersih sepanjang Kuartal I-2023. Menilik laporan keuangan per 31 Maret 2023, pendapatan usaha MNCN mencapai Rp 2,44 triliun. Nilai itu turun 6,24% secara tahunan atau Year on Year (YoY) dari Rp 2,6 triliun. Perinciannya, pendapatan iklan digital meningkat 10,11% Yoy menjadi Rp 714,32 miliar. Pendapatan iklan non digital menyusut 12,19% secara tahunan menjadi Rp 1,51 triliun.
Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham dari RHB Sekuritas Untuk Hari Ini, Kamis (27/4) Kemudian pendapatan dari konten dan IP menyumbang sebesar Rp 345,25 miliar atau turun 12,7% YoY. Pendapatan subscription naik 0,14% YoY menjadi Rp 124,03 miliar dan lainnya sejumlah Rp 23,72 miliar. Sepanjang periode Januari - Maret 2023, beban langsung MNCN juga tercatat menciut 4,61% secara tahunan menjadi Rp 1,01 triliun dari Rp 1,06 triliun di posisi Maret 2022.
MNCN Chart by TradingView