JAKARTA. Emiten distribusi alat kesehatan, PT Millenium Phamacon International Tbk (SDPC) mencetak kinerja positif sepanjang tahun 2015. Laba tahun berjalan perseroan tumbuh 62,3% secara tahunan atau year on year (yoy). Laporan keuangan yang dirilis SDPC, Rabu (16/3), perseroan mencetak laba sebesar Rp 11,9 miliar, atau naik 62,3% dari periode yang sama tahun 2014. Alhasil, laba per saham naik dari Rp 10,08 menjadi Rp 16,36 per saham. Pertumbuhan kinerja ini seiring kenaikan pendapatan sebesar 18,8% menjadi Rp 1,7 triliun. Meski demikian, beban yang ditanggung perseroan juga meningkat. Misalnya, beban penjualan naik 15,7% yoy menjadi Rp 37,5 miliar, beban umum dan adminitrasi naik 12,5% menjadi Rp 75,2 miliar, beban operasi lain naik dari Rp 1,2 miliar menjaid Rp 4,1 miliar dan biaya keuangan naik 20% yoy menjadi Rp 26,3 miliar.
Laba SDPC tumbuh 62,3% di 2015
JAKARTA. Emiten distribusi alat kesehatan, PT Millenium Phamacon International Tbk (SDPC) mencetak kinerja positif sepanjang tahun 2015. Laba tahun berjalan perseroan tumbuh 62,3% secara tahunan atau year on year (yoy). Laporan keuangan yang dirilis SDPC, Rabu (16/3), perseroan mencetak laba sebesar Rp 11,9 miliar, atau naik 62,3% dari periode yang sama tahun 2014. Alhasil, laba per saham naik dari Rp 10,08 menjadi Rp 16,36 per saham. Pertumbuhan kinerja ini seiring kenaikan pendapatan sebesar 18,8% menjadi Rp 1,7 triliun. Meski demikian, beban yang ditanggung perseroan juga meningkat. Misalnya, beban penjualan naik 15,7% yoy menjadi Rp 37,5 miliar, beban umum dan adminitrasi naik 12,5% menjadi Rp 75,2 miliar, beban operasi lain naik dari Rp 1,2 miliar menjaid Rp 4,1 miliar dan biaya keuangan naik 20% yoy menjadi Rp 26,3 miliar.