JAKARTA. PT Asuransi Jasa Tania Tbk (ASJT) memperkirakan adanya penurunan laba bersih 51% hingga akhir tahun. Imbasnya, perseroan juga memperkirakan dividen ke pemegang saham juga kian turun. Itu pun juga jika perseroan merencanakan adanya pembagian dividen. "Kami perkirakan turun juga dari Rp 12 per saham menjadi setengahnya mungkin Rp 6 per saham itu juga kalau disetujui," kata Hasbi Ashsiddiqi, Corporate Secretary JAsa Tania, Jumat (27/12). Ia masih belum memutuskan lebih lanjut karena pembagian saham akan dibahas perseroan. Jika masih dibutuhkan ekspansi maka bisa saja laba bersihnya ditahan untuk kebutuhan ekspansi.
Laba turun, Jasa Tania belum tentu bagi dividen
JAKARTA. PT Asuransi Jasa Tania Tbk (ASJT) memperkirakan adanya penurunan laba bersih 51% hingga akhir tahun. Imbasnya, perseroan juga memperkirakan dividen ke pemegang saham juga kian turun. Itu pun juga jika perseroan merencanakan adanya pembagian dividen. "Kami perkirakan turun juga dari Rp 12 per saham menjadi setengahnya mungkin Rp 6 per saham itu juga kalau disetujui," kata Hasbi Ashsiddiqi, Corporate Secretary JAsa Tania, Jumat (27/12). Ia masih belum memutuskan lebih lanjut karena pembagian saham akan dibahas perseroan. Jika masih dibutuhkan ekspansi maka bisa saja laba bersihnya ditahan untuk kebutuhan ekspansi.