Lagi, anggota DPR pelesiran ke luar negeri



JAKARTA. Sejumlah anggota DPR kembali berpelesiran ke luar negeri. Kali ini, anggota Komisi I DPR akan mengunjungi sejumlah negara mulai hari ini (14/4)Anggota Komisi I DPR Susaningtyas Nefo Handayani Kertapi mengungkapkan, dirinya dan rekan-rekannya akan berangkat ke Amerika Serikat, Rusia, Prancis dan Italia. "Tapi hari ini sudah ada yang berangkat ke Italia dan Prancis. Kalau saya berangkat ke Amerika nanti sekitar bulan Mei depan," katanya, Kamis (14/4).Rombongan yang ke Italia dipimpin Ketua Komisi I DPR Mahfudz Sidiq. Adapun yang ke Prancis, rombongan dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi I DPR TB Hasanuddin.Sementara itu, Susaningtyas bersama 10 anggota Komisi I DPR akan bertolak ke Amerika Serikat. Mereka akan mengunjungi kantor Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Pentagon, serta kantor senator Amerika Serikat. Politisi Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) ini mengatakan bahwa kunjungan tersebut untuk studi banding.Untuk kunjungan ke Prancis, Italia, dan Rusia, Susaningtyas mengatakan bahwa pihaknya akan melihat persenjataan dan perundang-undangan mengenai sistem pertahanan dan strategis. “Kami ingin melihat bagaimana mereka bisa mendunia untuk industri strategisnya. Hal ini mungkin rekan-rekan yang akan meminta masukan memadai yang baik yah bisa ditiru kita,” katanya.Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) mengungkapkan kunjungan anggota Komisi I DPR ke empat negara menghabiskan biaya sebesar Rp 4,5 miliar. Keempat negara yang dimaksud yakni Amerika Serikat, Turki, Rusia, dan Prancis. Perinciannya, Amerika Serikat sejumlah Rp 1,4 miliar, Turki sebesar Rp 879,9 juta, Rusia sebesar Rp 1,29 miliar, dan Prancis Rp 944,6 juta. “Seharusnya anggaran pelesiran mereka dipergunakan untuk kepentingan program-program masyarakat miskin," ujar Kordinator Investigasi dan Advokasi FITRA Uchok Sky Khadafi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Edy Can