KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. Militer India mengatakan, telah mengembalikan seorang tentara China yang ditahan di dekat perbatasan terpencil Himalaya, di mana ribuan tentara dari dua tetangga bersenjata nuklir itu telah berhadapan selama berbulan-bulan setelah bentrokan mematikan. "Tentara PLA (Tentara Pembebasan Rakyat China) yang telah ditangkap pada 8 Januari 2021, telah dikembalikan ke China di Chushul-Moldo pada pukul 10.10 hari ini (Senin)," kata Angkatan Darat India dalam sebuah pernyataan Senin (11/1), seperti dikutip Reuters. China telah menyerukan kepada India pada Sabtu (9/1) untuk segera mengembalikan seorang tentara yang hilang sehari sebelumnya di sepanjang perbatasan. Mereka telah melaporkan insiden tersebut kepada pihak berwenang India.
Lagi, India tangkap tentara China yang menyeberang perbatasan
KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. Militer India mengatakan, telah mengembalikan seorang tentara China yang ditahan di dekat perbatasan terpencil Himalaya, di mana ribuan tentara dari dua tetangga bersenjata nuklir itu telah berhadapan selama berbulan-bulan setelah bentrokan mematikan. "Tentara PLA (Tentara Pembebasan Rakyat China) yang telah ditangkap pada 8 Januari 2021, telah dikembalikan ke China di Chushul-Moldo pada pukul 10.10 hari ini (Senin)," kata Angkatan Darat India dalam sebuah pernyataan Senin (11/1), seperti dikutip Reuters. China telah menyerukan kepada India pada Sabtu (9/1) untuk segera mengembalikan seorang tentara yang hilang sehari sebelumnya di sepanjang perbatasan. Mereka telah melaporkan insiden tersebut kepada pihak berwenang India.