JAKARTA. Pemerintah terus berupaya meningkatkan produksi gula di dalam negeri. Selain dengan intensifikasi tanaman tebu dan bibit, pemerintah juga mengajak investor melakukan ekstensifikasi perkebunan tebu. Baru-baru ini, Kementerian Pertanian (Kementan) mendapat komitmen pembukaan lahan perkebunan tebu hasil kerjasama dua investor swasta dengan pemerintah daerah. Wakil Menteri Pertanian, Bayu Krisnamurthi menyebutkan, kerjasama tersebut menyepakati pendirian pabrik gula (PG) dan pembukaan lahan baru. Investor yang menanamkan investasinya adalah PT Putra Giri Manis yang menjalin kerjasama dengan Pemkab Purbalingga. Investor lainnya, PT Gendhis Multi Manis menggandeng Pemkab Blora. Bayu menjelaskan, lahan baru yang sesuai itu mencapai luas 20.000 ha. Adapun secara lebih rinci, lokasi kebun tersebut ada di Kabupaten Blora seluas 12.000 hektare, di Kabupaten Purbalingga seluas 4.500 ha, di Banjarnegara seluas 1.500 ha dan di Kabupaten Banyumas seluas 2.000 ha. "Target produksinya tahun 2013," kata Bayu (18/1).
Lahan tambah luas, tapi rendamen turun
JAKARTA. Pemerintah terus berupaya meningkatkan produksi gula di dalam negeri. Selain dengan intensifikasi tanaman tebu dan bibit, pemerintah juga mengajak investor melakukan ekstensifikasi perkebunan tebu. Baru-baru ini, Kementerian Pertanian (Kementan) mendapat komitmen pembukaan lahan perkebunan tebu hasil kerjasama dua investor swasta dengan pemerintah daerah. Wakil Menteri Pertanian, Bayu Krisnamurthi menyebutkan, kerjasama tersebut menyepakati pendirian pabrik gula (PG) dan pembukaan lahan baru. Investor yang menanamkan investasinya adalah PT Putra Giri Manis yang menjalin kerjasama dengan Pemkab Purbalingga. Investor lainnya, PT Gendhis Multi Manis menggandeng Pemkab Blora. Bayu menjelaskan, lahan baru yang sesuai itu mencapai luas 20.000 ha. Adapun secara lebih rinci, lokasi kebun tersebut ada di Kabupaten Blora seluas 12.000 hektare, di Kabupaten Purbalingga seluas 4.500 ha, di Banjarnegara seluas 1.500 ha dan di Kabupaten Banyumas seluas 2.000 ha. "Target produksinya tahun 2013," kata Bayu (18/1).