KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) rehat di teritori positif pada Rabu (1/11) siang. Indeks menutup sesi pertama dengan kenaikan tipis 9,43 poin atau 0,16% ke level 6.015,21. Namun, laju indeks tak sekencang pagi tadi. Pada awal perdagangan, indeks sempat melaju sekitar 0,27% ke posisi 6.023. Kenaikan tak signifikan, lantaran hanya didukung lima sektor. Pertambangan masih memimpin dengan kenaikan 1,29%. Sedangkan, lima sektor lainnya merunduk, terutama industri dasar yang turun 1,70%.
Laju IHSG melambat di akhir sesi 1
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) rehat di teritori positif pada Rabu (1/11) siang. Indeks menutup sesi pertama dengan kenaikan tipis 9,43 poin atau 0,16% ke level 6.015,21. Namun, laju indeks tak sekencang pagi tadi. Pada awal perdagangan, indeks sempat melaju sekitar 0,27% ke posisi 6.023. Kenaikan tak signifikan, lantaran hanya didukung lima sektor. Pertambangan masih memimpin dengan kenaikan 1,29%. Sedangkan, lima sektor lainnya merunduk, terutama industri dasar yang turun 1,70%.