KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju pertumbuhan inflasi di Indonesia secara tahunan sudah mulai melambat, dan per Juni 2023 berada di level 3,52%. Menghadapi hal ini, PT WOM Finance (WOMF) melihat bahwa dukungan perbankan terhadap WOMF masih cukup baik. Direktur WOM Finance Cincin Lisa Hadi mengungkapkan, dukungan perbankan terhadap WOM Finance tercermin dari pendanaan dari perbankan dengan tingkat suku bunga yang kompetitif. “WOM Finance melakukan diversifikasi sumber pendanaan melalui Penerbitan Umum Berkelanjutan (PUB) Obligasi WOM Finance untuk mendapatkan tingkat suku bunga yang kompetitif,” ulas Cincin kepada Kontan.co.id, Senin (10/7).
Laju Inflasi Melambat, WOM Finance Optimistis Pendanaan Perbankan Masih Aman
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju pertumbuhan inflasi di Indonesia secara tahunan sudah mulai melambat, dan per Juni 2023 berada di level 3,52%. Menghadapi hal ini, PT WOM Finance (WOMF) melihat bahwa dukungan perbankan terhadap WOMF masih cukup baik. Direktur WOM Finance Cincin Lisa Hadi mengungkapkan, dukungan perbankan terhadap WOM Finance tercermin dari pendanaan dari perbankan dengan tingkat suku bunga yang kompetitif. “WOM Finance melakukan diversifikasi sumber pendanaan melalui Penerbitan Umum Berkelanjutan (PUB) Obligasi WOM Finance untuk mendapatkan tingkat suku bunga yang kompetitif,” ulas Cincin kepada Kontan.co.id, Senin (10/7).