Laju Porsche terhadang Lebaran



JAKARTA. Momen Lebaran ternyata tidak menjadi berkah bagi pebisnis mobil mewah. Salah satunya adalah PT Eurokars Artha Utama.

Menurut Yudy W Widodo, Vice President Sales and Marketing PT Eurokas Artha Utama, penjualan salah satu mobil dagangan Eurokas yakni Porsche justru menurun di periode Juli sampai Agustus ini. Padahal, penjualan Porsche secara global melonjak 16% di bulan Juli lalu. "Penjualan kami agak turun karena konsumen lebih memilih membelanjakan untuk keperluan sekolah dan jelang Hari Raya," katanya.

Namun Yudy tidak mengungkapkan secara detil angka penurunan penjualan Porsche di bulan Juli dan Agustus ini.


Sebagai perbandingan, penjualan Porsche di pasar Eropa bulan Juli sebesar 4.594 unit atau tumbuh 25% bila dibandingkan Juli 2011.

Meski mengalami penurunan, ia yakin penjualan Porsche di semester dua ini bakal lebih menderu lagi. Berkat pertumbuhan ekonomi yang stabil. "Mudah-mudahan September nanti bakal ada kenaikan penjualan karena didukung kondisi dan momentum yang kondusif," paparnya.

Padahal, di paruh kedua tahun ini, Eurokas tidak ada rencana melansir produk anyar lagi. Sejauh ini, produk terbaru Porsche di pasar Indonesia adalah Porsche Boxster. Mobil yang konon berbanderol hampir Rp 2 miliar tersebut Eurokas luncurkan Juni lalu.

Meski Yudy enggan membeberkan target penjualan, KONTAN pernah mencatat bahwa Eurokas menargetkan bisa menjual Porsche di pasar Indonesia sebanyak 250 unit. Atau melonjak 25% dibanding hasil penjualan tahun lalu yang sebesar 200 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Markus Sumartomjon