KONTAN.CO.ID-JAKARTA Pemerintah memproyeksikan belanja negara pada tahun ini akan melampaui targetnya dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2024. Berdasarkan Prognosis APBN Semester II-2024, belanja negara akan mencapai Rp 2.014,2 triliun atau 60,6% terhadap APBN 2024. Adapun, realisasi belanja negara hingga Semester I-2024 baru mencapai Rp 1.398 triliun atau setara 42% dari APBN 2024. Dengan begitu, belanja negara tahun ini diproyeksi mencapai Rp 3.412,2 triliun, atau bengkak dari pagu sebesar Rp 3.325,1 triliun.
Lampaui Anggaran, Belanja Negara Semester II Diproyeksi Rp 2.014 Triliun
KONTAN.CO.ID-JAKARTA Pemerintah memproyeksikan belanja negara pada tahun ini akan melampaui targetnya dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2024. Berdasarkan Prognosis APBN Semester II-2024, belanja negara akan mencapai Rp 2.014,2 triliun atau 60,6% terhadap APBN 2024. Adapun, realisasi belanja negara hingga Semester I-2024 baru mencapai Rp 1.398 triliun atau setara 42% dari APBN 2024. Dengan begitu, belanja negara tahun ini diproyeksi mencapai Rp 3.412,2 triliun, atau bengkak dari pagu sebesar Rp 3.325,1 triliun.