Lampaui Target, Realisasi Pendapatan Negara Sepanjang 2023 Capai Rp 2.774,3 Triliun



KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melaporkan, realisasi penerimaan negara sepanjang 2023 mencapai Rp 2.774,3 triliun.

Realsiasi ini mencapai 105,2% dari target Perpres 75/2023 sebesar Rp 2.637,2 triliun. Pendapatan negara ini juga tumbuh 5,3% dari pendapatan negara tahun 2022  yang sebesar Rp 2.635,8 triliun.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan, pemerintah sempat meragukan bahwa penerimaan negara di 2023 akan mencatatkan pertumbuhan, apalagi harga komoditas di tahun tersebut sedang turun.


“Kita waktu itu memperkirakan enggak mungkin penerimaan negara sesudah melonjak dia tahun berturut-turut akan bisa positif growth. Ternyata kita bisa positif grouth, dan ini hasil kerja yang luar biasa dari teman-teman pajak dan bea cukai,” tutur Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN KITA, Selasa (2/1).

Baca Juga: APBN 2023 Catatkan Defisit Terendah dalam 12 Tahun Terakhir

Adapun penerimana negara tersebut terdiri, pertama, penerimaan perpajakan yang realisasinya mencapai Rp 2.155,4 triliun atau 101,7% dari target dalam Perpres 75/2023.

Penerimaan perpajakan ini terdiri dari penerimaan pajak yang realsiasinya mencapai Rp 1.869,2 triliun atau 102,8% dari target Perpres 75/2023. Kemudian, penerimaan kepabeanan dan cukai mencapai Rp 266,2 triliun atau 95,4% dari target dalam Perpres 75/2023.

Kedua, Penerimaan Negara Bukan pajak (PNBP) mencapai Rp 605,9 triliun atau 117,5% dari target dalam Perpres 75/2023. Realisasi ini juga mencapai 137,3% dari target dalam APBN 2023.

Ketiga,  realsiasi hibah mencapai Rp 13 triliun, atau mencapai 1.172,4% dari target dalam dan 419% terhadap Perpres 75/2023. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat