KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. Data yang dirilis pada Rabu (19/4/2023) oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menunjukkan, India siap untuk menyalip China sebagai negara terpadat di dunia, dengan hampir 3 juta orang lebih banyak daripada tetangganya pada pertengahan tahun ini. Mengutip Reuters, dalam "Laporan Keadaan Populasi Dunia" Dana Populasi PBB (UNFPA) untuk tahun ini, populasi India pada pertengahan tahun diperkirakan mencapai 1,4286 miliar, dibandingkan 1,4257 miliar untuk China. Ini artinya, populasi India bakal 2,9 juta lebih banyak. Data juga menunjukkan, jumlah populasi Amerika Serikat sepertiga lebih rendah, dengan perkiraan populasi hanya 340 juta pada akhir Juni.
Laporan PBB: India Siap Salip China sebagai Negara Terpadat Dunia
KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. Data yang dirilis pada Rabu (19/4/2023) oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menunjukkan, India siap untuk menyalip China sebagai negara terpadat di dunia, dengan hampir 3 juta orang lebih banyak daripada tetangganya pada pertengahan tahun ini. Mengutip Reuters, dalam "Laporan Keadaan Populasi Dunia" Dana Populasi PBB (UNFPA) untuk tahun ini, populasi India pada pertengahan tahun diperkirakan mencapai 1,4286 miliar, dibandingkan 1,4257 miliar untuk China. Ini artinya, populasi India bakal 2,9 juta lebih banyak. Data juga menunjukkan, jumlah populasi Amerika Serikat sepertiga lebih rendah, dengan perkiraan populasi hanya 340 juta pada akhir Juni.