KONTAN.CO.ID - ROMA. Italia melaporkan 744 kasus baru virus corona pada Senin (11/5), turun dari 802 di hari sebelumnya. Angka ini merupakan kenaikan harian terendah sejak 4 Maret lalu. Tambahan kasus baru tersebut mengantarkan total infeksi terkonfirmasi di Italia menjadi 219.814, tertinggi kelima di dunia, di belakang Amerika Serikat (AS), Spanyol, Inggris, dan Rusia. Sementara kematian akibat virus corona di Italia bertambah 179 orang pada Senin (11/5), lebih tinggi dari hari sebelumnya sebanyak 165 orang, menurut Badan Perlindungan Sipil Italia.
Laporkan 744 kasus baru corona, Italia catat kenaikan harian terendah
KONTAN.CO.ID - ROMA. Italia melaporkan 744 kasus baru virus corona pada Senin (11/5), turun dari 802 di hari sebelumnya. Angka ini merupakan kenaikan harian terendah sejak 4 Maret lalu. Tambahan kasus baru tersebut mengantarkan total infeksi terkonfirmasi di Italia menjadi 219.814, tertinggi kelima di dunia, di belakang Amerika Serikat (AS), Spanyol, Inggris, dan Rusia. Sementara kematian akibat virus corona di Italia bertambah 179 orang pada Senin (11/5), lebih tinggi dari hari sebelumnya sebanyak 165 orang, menurut Badan Perlindungan Sipil Italia.