Laporkan kasus terendah, jumlah infeksi virus corona di Korea Selatan terus turun



KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan, negara dengan kasus virus corona terbesar di dunia di luar China, Senin (9/3), melaporkan kenaikan kasus harian terkecil selama dua minggu terakhir.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea Selatan (KCDC) hanya mengonfirmasi 248 kasus pada Minggu (8/3). Tambahan ini membawa total kasus di negeri ginseng menjadi 7.382.

Penurunan kasus Covid-19 di Korea Selatan sudah berlangsung selama empat hari berturut-turut. Dan, angka kasus pada Minggu merupakan yang terendah sejak akhir Februari lalu.


Baca Juga: PM Inggris Boris Johnson adakan pertemuan darurat bahas virus corona

Korea Selatan adalah negara pertama yang melaporkan jumlah kasus virus corona yang signifikan di luar China, tempat virus corona berasal dan sudah menewaskan lebih dari 3.000 orang.

Tapi, dalam beberapa hari terakhir, fokus perhatian global beralih ke arah Italia dan Iran. Seperempat populasi Italia pada Minggu (8/3) terkunci ketika Roma mengumumkan infeksi melonjak melewati 7.000 kasus dan kematian meningkat jadi 366.

Editor: S.S. Kurniawan