KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengklaim pelarangan Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk pegawai BUMN hingga TNI/Polri untuk tidak ke luar kota selama libur panjang ternyata cukup efektif menekan peningkatan kasus Covid-19. Doni menegaskan berkaca pada pengalaman selama pandemi ini, tidak adanya pelarangan untuk bepergian selama libur panjang berimbas pada lonjakan jumlah kasus Covid-19. "Strategi terakhir, melarang para pegawai pemerintah yaitu ASN BUMN dan juga Polri/TNI untuk tidak bepergian ke luar kota. Ini ternyata sangat efektif," ujar Doni, dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI, di Ruang Rapat Komisi IX, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (15/3/2021).
Larangan ASN hingga TNI/Polri ke luar kota efektif tekan kasus Covid-19
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengklaim pelarangan Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk pegawai BUMN hingga TNI/Polri untuk tidak ke luar kota selama libur panjang ternyata cukup efektif menekan peningkatan kasus Covid-19. Doni menegaskan berkaca pada pengalaman selama pandemi ini, tidak adanya pelarangan untuk bepergian selama libur panjang berimbas pada lonjakan jumlah kasus Covid-19. "Strategi terakhir, melarang para pegawai pemerintah yaitu ASN BUMN dan juga Polri/TNI untuk tidak bepergian ke luar kota. Ini ternyata sangat efektif," ujar Doni, dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI, di Ruang Rapat Komisi IX, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (15/3/2021).