KONTAN.CO.ID - BEIJING. Bloomberg News melaporkan pada hari Jumat (15/12/2023), saat ini semakin banyak lembaga pemerintah China dan perusahaan yang didukung negara di seluruh China meminta staf mereka untuk tidak membawa iPhone Apple dan perangkat asing lainnya ke tempat kerja. Bloomberg mengutip sejumlah sumber yang mengetahui masalah tersebut dengan baik. Mengutip Reuters, selama lebih dari satu dekade, China memang terus berupaya mengurangi ketergantungan pada teknologi asing. Salah satunya dengan mengimbau perusahaan-perusahaan yang berafiliasi dengan negara, seperti bank, untuk beralih ke perangkat lunak lokal dan mempromosikan manufaktur chip semikonduktor dalam negeri.
Larangan China Terhadap Penggunaan iPhone Apple Kian Meningkat
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Bloomberg News melaporkan pada hari Jumat (15/12/2023), saat ini semakin banyak lembaga pemerintah China dan perusahaan yang didukung negara di seluruh China meminta staf mereka untuk tidak membawa iPhone Apple dan perangkat asing lainnya ke tempat kerja. Bloomberg mengutip sejumlah sumber yang mengetahui masalah tersebut dengan baik. Mengutip Reuters, selama lebih dari satu dekade, China memang terus berupaya mengurangi ketergantungan pada teknologi asing. Salah satunya dengan mengimbau perusahaan-perusahaan yang berafiliasi dengan negara, seperti bank, untuk beralih ke perangkat lunak lokal dan mempromosikan manufaktur chip semikonduktor dalam negeri.