KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Minat investor terhadap instrumen surat berharga negara ritel alias saving bond ritel (SBR) kian bergairah. Surat berharga seri SBR003 dan SBR004 bahkan ludes di pasaran. Tingginya minat investor membuat pemerintah kembali menawarkan SBR005 mulai 10 Januari 2019, di antaranya melalui mitra distribusi perusahaan fintech. Seperti PT Investree Radhika Jaya, PT Mitrausaha Indonesia Grup (Modalku), PT Bareksa Portal Investasi, dan PT Star Mercato Capitale (Tanamduit). CEO Investree Adrian Gunadi menargetkan penjualan SBR005 bisa mencapai Rp 45 miliar. Target itu diharapkan meningkat, untuk penjualan SBR tahap selanjutnya yang akan dilakukan tiap sebulan sekali di tahun ini.
Laris manis, fintech kembali berlomba jual SBR005
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Minat investor terhadap instrumen surat berharga negara ritel alias saving bond ritel (SBR) kian bergairah. Surat berharga seri SBR003 dan SBR004 bahkan ludes di pasaran. Tingginya minat investor membuat pemerintah kembali menawarkan SBR005 mulai 10 Januari 2019, di antaranya melalui mitra distribusi perusahaan fintech. Seperti PT Investree Radhika Jaya, PT Mitrausaha Indonesia Grup (Modalku), PT Bareksa Portal Investasi, dan PT Star Mercato Capitale (Tanamduit). CEO Investree Adrian Gunadi menargetkan penjualan SBR005 bisa mencapai Rp 45 miliar. Target itu diharapkan meningkat, untuk penjualan SBR tahap selanjutnya yang akan dilakukan tiap sebulan sekali di tahun ini.