KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Viu, penyedia layanan video over-the-top (OTT) telah beroperasional di Afrika Selatan. Hingga kini, Viu sukses beroperasi di 17 negara, termasuk di antaranya Indonesia, Hong Kong, Singapura, Malaysia, India, Filipina, Thailand, Myanmar dan negara-negara Timur Tengah seperti UAE, Saudi Arabia, Mesir, Bahrain, Irak, Yordania, Kuwait, Oman, Qatar, dan kini di Afrika Selatan. Aplikasi premium Viu menawarkan perpaduan konten gratis dan berbayar. Viu telah dinikmati oleh lebih dari 30,7 juta pengguna aktif bulanan di seluruh dunia dan ditonton lebih dari 37,5 milyar menit, dari 900 episode Viu Original. Melalui model bisnis freemium yang inovatif dan kehadiran konten lokal, regional dan original, Viu menawarkan akses dan konten premium yang lebih terjangkau kepada penonton.
Layanan video streaming Viu hadir di Afrika Selatan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Viu, penyedia layanan video over-the-top (OTT) telah beroperasional di Afrika Selatan. Hingga kini, Viu sukses beroperasi di 17 negara, termasuk di antaranya Indonesia, Hong Kong, Singapura, Malaysia, India, Filipina, Thailand, Myanmar dan negara-negara Timur Tengah seperti UAE, Saudi Arabia, Mesir, Bahrain, Irak, Yordania, Kuwait, Oman, Qatar, dan kini di Afrika Selatan. Aplikasi premium Viu menawarkan perpaduan konten gratis dan berbayar. Viu telah dinikmati oleh lebih dari 30,7 juta pengguna aktif bulanan di seluruh dunia dan ditonton lebih dari 37,5 milyar menit, dari 900 episode Viu Original. Melalui model bisnis freemium yang inovatif dan kehadiran konten lokal, regional dan original, Viu menawarkan akses dan konten premium yang lebih terjangkau kepada penonton.