KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menyiapkan uang tunai untuk Lebaran tahun ini sebesar Rp 52 triliun. Dana ini nantinya 40% akan dipenuhi dari kas internal sedangkan 60% dipenuhi dari Bank Indonesia (BI). Bob Tyasika Ananta, Direktur Manajemen Risiko BNI bilang, dana Rp 52 triliun adalah perkiraan secara gross. "Lebih tepatnya per minggu kami menyiapkan dana sebesar Rp 13,7 triliun," kata Bob ketika ditemui di acara penukaran uang di IRTI Monas, Rabu (23/5). Jumlah uang tunai yang disiapkan BNI ini mengalami kenaikan sebesar 5% dibandingkan tahun lalu. BNI membuka layanan penukaran uang ini pada saat Ramadan sampai satu minggu setelah Lebaran.
Lebaran 2018, BNI siapkan uang tunai Rp 52 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menyiapkan uang tunai untuk Lebaran tahun ini sebesar Rp 52 triliun. Dana ini nantinya 40% akan dipenuhi dari kas internal sedangkan 60% dipenuhi dari Bank Indonesia (BI). Bob Tyasika Ananta, Direktur Manajemen Risiko BNI bilang, dana Rp 52 triliun adalah perkiraan secara gross. "Lebih tepatnya per minggu kami menyiapkan dana sebesar Rp 13,7 triliun," kata Bob ketika ditemui di acara penukaran uang di IRTI Monas, Rabu (23/5). Jumlah uang tunai yang disiapkan BNI ini mengalami kenaikan sebesar 5% dibandingkan tahun lalu. BNI membuka layanan penukaran uang ini pada saat Ramadan sampai satu minggu setelah Lebaran.