KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (Persero) mempercepat waktu tempuh sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh (KAJJ) mulai Jumat (24/9). Hal ini merupakan inovasi PT KAI dalam rangka HUT ke-76 KAI pada 28 September 2021. Percepatan perjalanan ini bertujuan untuk memenuhi harapan pelanggan yang memerlukan waktu perjalanan yang lebih cepat.
"Uapaya tersebut diraih melalui peningkatan kemampuan prasarana sehingga kereta mampu melaju lebih cepat namun tetap mengutamakan keselamatan perjalanan” kata Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo dalam keterangan tertulis, Jumat (24/09). Percepatan waktu tempuh berlaku pada perjalanan KA Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasar Turi pp), Argo Wilis (Bandung-Surabaya Gubeng pp), Argo Lawu (Gambir-Solo Balapan pp), Argo Dwipangga (Gambir-Solo Balapan pp), dan Taksaka (Gambir-Yogyakarta pp). "Misalnya untuk rute Gambir-Yogyakarta pp perjalanannya kini lebih singkat menjadi hanya sekitar 6 jam saja dari sebelumnya sekitar 7 jam dengan menggunakan KA Argo Lawu dan Argo Dwipangga," tutur Didiek.
Baca Juga: Inilah daftar stasiun penyedia layanan swab antigen dengan harga murah, Rp 45.000 Percepatan juga terjadi di KA lainnya misalnya KA Argo Wilis rute Bandung-Surabaya Gubeng pp lebih cepat 48 menit, sehingga waktu tempuhnya menjadi 9 jam 55 menit. Sedangkan Argo Bromo Anggrek rute Gambir-Surabaya Pasar Turi pp yang pada 1 Juni 2021 telaah dikurangi 14 menit, kali ini kembali dikurangi 20 menit sehingga waktu tempuhnya menjadi 8 jam 10 menit. KAI juga meluncurkan layanan Wi-Fi Gratis pada KA Argo Bromo Anggrek, Argo Lawu, Argo Dwipangga, Argo Wilis, Taksaka, dan Argo Parahyangan. Hadirnya Wi-Fi gratis bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan pada era digital.
Editor: Herlina Kartika Dewi