Harga Tiket GIIAS 2024-KONTAN.CO.ID -Jakarta. Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 sudah mendekati hari akhir. Untuk Anda yang belum berkunjung ke pameran otomotif ini, berikut informasi harga tiket GIIAS 2024 serta cara dan link beli tiket GIIAS 2024. GIIAS adalah seri pameran otomotif dunia. Seri pertama, GIIAS 2024 berlangsung di International Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan. Pameran otomotif GIIAS 2024 di ICE BSD akan berlangsung selama 18-28 Juli 2024. Selanjutnya, akan berlangsung GIIAS Surabaya pada 28 Agustus–1 September 2024 di Grand City Convex, Surabaya.
Lalu GIIAS Bandung 25–29 September 2024 di Sudirman Grand Ballroom, Bandung. Kemudian GIIAS Semarang 23–27 Oktober 2024 di Muladi Dome Undip, Semarang. Dilansir dari
Kompas.com, GIIAS 2024 bakal diramaikan oleh 55 merek otomotif yang mencakup 30 merek kendaraan penumpang, 4 merek kendaraan komersial, dan 20 merek sepeda motor. Acara juga akan menampilkan berbagai komponen otomotif, aksesoris, dan peralatan pendukung lainnya dengan total 120 merek yang berpartisipasi. Harga tiket GIIAS 2024 Bagi pengunjung yang hendak datang ke GIIAS 2024, diharuskan untuk membeli tiket. Tiket GIIAS 2024 dapat dibeli secara online maupun onsite alias on the spot. Melansir laman resminya, pembelian tiket GIIAS 2024 melalui www.auto360.id. Harga tiket GIIAS 2024 secara online Rp 50.000 untuk weekdays (Senin-Jumat) dan Rp 100.000 untuk weekend (Sabtu-Minggu). Sedangkan harga tiket GIIAS 2024 secara on the spot pada area pameran dengan harga weekday (Senin-Jumat) Rp 75.000 dan Rp 125.000 pada weekend (Sabtu-Minggu). Tersedia pula harga tiket GIIAS 2024 kelas VIP Rp 250.000 untuk pembelian secara online dan Rp 300.000 untuk pembelian secara onsite. Berikut cara beli tiket GIIAS 2024 secara online; 1. Kunjungi laman https://www.auto360.id/ticket/ 2. Buat akun dengan melengkapi data diri yang diminta 3. Selanjutnya, pilih menu "Tiket Pameran" 4. Pilih jenis tiket, kemudian selesaikan pemesanan.
Baca Juga: Harga Mobil Listrik BYD M6 Murah, Konsumen Wajib Tahu Ini Sebelum Beli Fasilitas GIIAS 2024 Mengutip website resmi, GIIAS 2024 tidak hanya menawarkan pengalaman terkemuka dalam dunia otomotif, tetapi juga berkomitmen untuk menjaga kenyamanan bagi semua pengunjung. Dengan fasilitas-fasilitas ini, diharapkan pengunjung dapat menikmati acara tanpa perlu khawatir tentang kenyamanan dan kebutuhan pribadi mereka. Berikut adalah fasilitas-fasilitas yang dapat ditemui di GIIAS 2024: 1. Shuttle Bus: Layanan bus dari dan ke area pameran untuk memudahkan mobilitas pengunjung ke kantong-kantong parkir yang sudah disediakan berlokasi di area outdoor hall 11. 2. Area Tunggu Taksi: Bagi pengunjung yang membutuhkan taksi sebagai alat transportasi setelah ke pameran, GlIAS juga menyediakan tempat yang nyaman untuk menunggu taksi yang berlokasi di area outdoor hall 11. 3. Stroller dan Kursi Roda Gratis: Tersedia untuk memudahkan pengunjung yang membawa anak usia balita atau membutuhkan aksesibilitas kursi roda yang dapat digunakan secara gratis dengan syarat dan ketentuan berlaku berlokasi di hall 1 dan hall 11. 4. Area Makan: Berbagai pilihan tempat makan dan area istirahat setelah menjelajahi pameran yang berlokasi di outdoor hall 2 dan hall 6. Selain itu, aneka minuman dan kudapan juga dapat ditemui di sepanjang area pre-function ICE, BSD City. 5. Charging Corner: Untuk pengunjung yang ingin mengisi daya gadget atau ponsel selama berada di pameran, charging corner tersedia di beberapa titik area pameran diantaranya pre-function hall 1, pre-function hall 2, pre-function hall 5 dan hall 11. 6. Area Ibadah: Tempat khusus untuk melaksanakan ibadah shalat bagi pengunjung yang membutuhkan. Berlokasi di lantai mezzanine nusantara hall, hall 2, hall 6 dan hall 8 memastikan pengunjung tetap nyaman beribadah di tengah kunjungannya di GlIAS 2024. 7. ATM Center: Fasilitas mesin ATM untuk kemudahan transaksi keuangan pengunjung yang berlokasi di nusantara hall. 8. Merchandise Counter: Bagi para pengunjung vang ingin membawa pulang merchandise khusus dengan edisi terbatas GlIAS 2024, merchandise counter dapat ditemukan di hall 1, hall 10 dan convention hall 9. Nursery Room: Fasilitas khusus untuk para orangtua yang membawa bayi atau anak usia balita berlokasi di lantai mezzanine, nusantara hall. 10. Smoking Lounge: Area khusus untuk pengunjung yang ingin merokok yang bekerja sama dengan Superchallenge berlokasi di pre-function hall 3A, pre-function hall 5 dan pre-function hall 9.
Itulah informasi harga tiket GIIAS 2024 serta cara beli tiket GIIAS 2024 secara online.
Baca Juga: Harga Mobil Listrik BYD M6 Mulai Rp 300an Juta, Ratusan Pembeli Antre Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Adi Wikanto