JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku lelah dengan intrik-intrik politik yang terjadi di dalam kasus jatuhnya pesawat Merpati MA-60 yang berlarut-larut. Untuk itulah SBY mendukung penuh langkah Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk mengaudit pengadaan pesawat MA-60 buatan Xian Aircraft di PT Merpati Nusantara Airlines."Lelah kita menghadapi goreng-gorengan politik yang sesungguhnya kita masih menunggu hasil audit atau pemeriksaan sesungguhnya," kata SBY di Istana Negara, Rabu (1/6).SBY meminta agar pimpinan BPK melakukan pemeriksaan dan audit secara mendalam dan transparan agar masyarakat dapat mengikuti proses audit tersebut serta semuanya menjadi jelas. Seperti diketahui, jatuhnya pesawat Merpati MA-60 buatan Xian di Kaimanan Papua terus menjadi polemik. Kalangan anggota DPR menilai ada yang tidak beres dalam pengadaan pesawat ini.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Lelah dipolitisasi, SBY dukung BPK audit kasus Merpati
JAKARTA. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku lelah dengan intrik-intrik politik yang terjadi di dalam kasus jatuhnya pesawat Merpati MA-60 yang berlarut-larut. Untuk itulah SBY mendukung penuh langkah Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk mengaudit pengadaan pesawat MA-60 buatan Xian Aircraft di PT Merpati Nusantara Airlines."Lelah kita menghadapi goreng-gorengan politik yang sesungguhnya kita masih menunggu hasil audit atau pemeriksaan sesungguhnya," kata SBY di Istana Negara, Rabu (1/6).SBY meminta agar pimpinan BPK melakukan pemeriksaan dan audit secara mendalam dan transparan agar masyarakat dapat mengikuti proses audit tersebut serta semuanya menjadi jelas. Seperti diketahui, jatuhnya pesawat Merpati MA-60 buatan Xian di Kaimanan Papua terus menjadi polemik. Kalangan anggota DPR menilai ada yang tidak beres dalam pengadaan pesawat ini.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News