JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akhirnya membatalkan lelang delapan proyek kilang mini. Pemerintah bahkan memutuskan untuk menyerahkan delapan proyek kilang mini tersebut ke PT Pertamina (persero). Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, IGN Wiratmaja Puja menyebut, keputusan menyerahkan delapan proyek kilang mini tersebut sesuai arahan Menteri ESDM Ignasius Jonan. Pertamina dianggap lebih mengerti bisnis kilang dan proses mencari partner untuk proyek kilang. Terlebih lagi Pertamina akan menjadi off taker dari delapan kilang mini tersebut. "Pak Menteri memberi arahan bahwa kilang mini ini didiskusikan dengan Pertamina. Kalau bisa ditugaskan kepada Pertamina, maka akan ditugaskan ke Pertamina," kata Wiratmaja, Selasa (25/4).
Lelang batal, Pertamina garap 8 proyek kilang mini
JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akhirnya membatalkan lelang delapan proyek kilang mini. Pemerintah bahkan memutuskan untuk menyerahkan delapan proyek kilang mini tersebut ke PT Pertamina (persero). Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, IGN Wiratmaja Puja menyebut, keputusan menyerahkan delapan proyek kilang mini tersebut sesuai arahan Menteri ESDM Ignasius Jonan. Pertamina dianggap lebih mengerti bisnis kilang dan proses mencari partner untuk proyek kilang. Terlebih lagi Pertamina akan menjadi off taker dari delapan kilang mini tersebut. "Pak Menteri memberi arahan bahwa kilang mini ini didiskusikan dengan Pertamina. Kalau bisa ditugaskan kepada Pertamina, maka akan ditugaskan ke Pertamina," kata Wiratmaja, Selasa (25/4).