JAKARTA. Lewat Direktorat Jenderal Pengelolaan Utang (DJPU), pemerintah kemarin menggelar lelang surat utang negara (SUN). Dari target indikatif yang ditetapkan Rp 8 triliun, total penawaran yang masuk mencapai Rp 32,644 triliun. Cuma, total lelang yang dimenangkan oleh pemerintah sebesar Rp 12 triliun. Dari lima seri SUN yang ditawarkan, dua seri tenor pendek menjadi incaran investor. Seri SPN03131211 dengan total penawaran Rp 7,83 triliun dimenangkan Rp 1 triliun dengan yield tertimbang 5,54%. Lalu, seri SPN12140911 dengan total penawaran Rp 7,3 triliun dimenangkan Rp 2 triliun dengan yield tertimbang 6,93%. Pemerintah lebih banyak memenangkan seri panjang. Seri FR0070, misalnya, dimenangkan Rp 3,35 triliun dengan yield tertimbang 8,79%. Seri FR0068 dimenangkan Rp 3,25 triliun dengan yield tertimbang 9,34%.
Lelang SUN kebanjiran peminat
JAKARTA. Lewat Direktorat Jenderal Pengelolaan Utang (DJPU), pemerintah kemarin menggelar lelang surat utang negara (SUN). Dari target indikatif yang ditetapkan Rp 8 triliun, total penawaran yang masuk mencapai Rp 32,644 triliun. Cuma, total lelang yang dimenangkan oleh pemerintah sebesar Rp 12 triliun. Dari lima seri SUN yang ditawarkan, dua seri tenor pendek menjadi incaran investor. Seri SPN03131211 dengan total penawaran Rp 7,83 triliun dimenangkan Rp 1 triliun dengan yield tertimbang 5,54%. Lalu, seri SPN12140911 dengan total penawaran Rp 7,3 triliun dimenangkan Rp 2 triliun dengan yield tertimbang 6,93%. Pemerintah lebih banyak memenangkan seri panjang. Seri FR0070, misalnya, dimenangkan Rp 3,35 triliun dengan yield tertimbang 8,79%. Seri FR0068 dimenangkan Rp 3,25 triliun dengan yield tertimbang 9,34%.