JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil memastikan pemerintah bakal mengevaluasi bank-bank penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR). Bank yang memiliki rasio kredit macet tinggi akan distop untuk tidak menyalurkan KUR. “Kita akan segera keluarkan edaran (bank-bank penyalur). (Yang NPL-nya tinggi) Awal tahun kita akan stop dulu,” kata dia, di Jakarta, Selasa (16/12/2014). Sofyan mengatakan, kredit macet bisa menyebabkan moral hazard, sehingga pemerintah melarang lembaga penjaminan kredit mengganti kredit macetnya. “Supaya bank-bank itu menjadi disiplin,” imbuh dia.
Lembaga penjamin kredit dilarang ganti NPL di KUR
JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil memastikan pemerintah bakal mengevaluasi bank-bank penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR). Bank yang memiliki rasio kredit macet tinggi akan distop untuk tidak menyalurkan KUR. “Kita akan segera keluarkan edaran (bank-bank penyalur). (Yang NPL-nya tinggi) Awal tahun kita akan stop dulu,” kata dia, di Jakarta, Selasa (16/12/2014). Sofyan mengatakan, kredit macet bisa menyebabkan moral hazard, sehingga pemerintah melarang lembaga penjaminan kredit mengganti kredit macetnya. “Supaya bank-bank itu menjadi disiplin,” imbuh dia.