KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terus melanjutkan tekanannya kepada Federal Reserve (The Fed). Kali ini, dia menyatakan, bank sentral AS harus mempertimbangkan pemangkasan suku bunga sebesar 1%. "The Fed Rate dalam periode yang cukup singkat harus dikurangi, setidaknya 100 basis poin, dengan mungkin melakukan beberapa pelonggaran kuantitatif juga," kata Trump dalam kicauan di akun Twitter-nya, Senin (19/8), seperti Reuters. Masih dalam postingan yang sama, Trump juga menyesali bahwa dollar AS sangat kuat. "Yang menyedihkan, itu menyakitkan bagian dunia yang lain," imbuh dia.
Baca Juga: Sinyal resesi Amerika Serikat makin menguat Dua pekan lalu, juga lewat kicauan di Twitter, Trump menyatakan, The Fed harus memangkas suku bunga lebih besar dan lebih cepat, biar AS bisa bersaing dengan negara lain.