KONTAN.CO.ID - BEIJING. Hampir satu juta orang telah menggunakan vaksin virus corona eksperimental yang China National Pharmaceutical Group (Sinopharm) kembangkan melalui program penggunaan darurat di negeri tembok raksasa. China meluncurkan program penggunaan darurat pada Juli lalu, yang sejauh ini mencakup tiga kandidat vaksin virus corona untuk pekerja esensial dan kelompok terbatas lainnya. Bahkan, ketika studi klinis belum rampung untuk membuktikan keamanan dan kemanjurannya. "Tidak ada reaksi merugikan yang dilaporkan dari mereka yang menerima vaksin dalam penggunaan darurat," kata Sinopharm dalam sebuah artikel di media sosial WeChat, Rabu (18/11), mengutip sang Chairman Liu Jingzhen dari wawancara media baru-baru ini seperti dilansir Reuters.
Lewat program darurat, hampir 1 juta orang mendapat vaksin Sinopharm di China
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Hampir satu juta orang telah menggunakan vaksin virus corona eksperimental yang China National Pharmaceutical Group (Sinopharm) kembangkan melalui program penggunaan darurat di negeri tembok raksasa. China meluncurkan program penggunaan darurat pada Juli lalu, yang sejauh ini mencakup tiga kandidat vaksin virus corona untuk pekerja esensial dan kelompok terbatas lainnya. Bahkan, ketika studi klinis belum rampung untuk membuktikan keamanan dan kemanjurannya. "Tidak ada reaksi merugikan yang dilaporkan dari mereka yang menerima vaksin dalam penggunaan darurat," kata Sinopharm dalam sebuah artikel di media sosial WeChat, Rabu (18/11), mengutip sang Chairman Liu Jingzhen dari wawancara media baru-baru ini seperti dilansir Reuters.