JAKARTA. Libur Lebaran yang cukup panjang mendongkrak transaksi kartu kredit. Bahkan, sejumlah bankir yang dihubungi KONTAN mengatakan, kenaikannya cukup signifikan. PT Bank CIMB Niaga Tbk juga mengaku kedapatan berkah ini. Meski tidak menyebut secara detil selama periode Lebaran, Direktur Konsumer CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan, pertumbuhan kartu kredit mencapai 15% sepanjang semester I-2017. "Semester I kami tumbuh di atas 15%. Seperti biasa, Lebaran memberikan volume tambahan," ujar Lani kepada KONTAN Rabu (5/7). Adapun, Lani mengatakan jumlah volume transaksi kartu kredit CIMB Niaga hingga bulan Juni 2017 menyentuh angka Rp 8,5 triliun.
Libur Lebaran, kartu kredit sering digesek
JAKARTA. Libur Lebaran yang cukup panjang mendongkrak transaksi kartu kredit. Bahkan, sejumlah bankir yang dihubungi KONTAN mengatakan, kenaikannya cukup signifikan. PT Bank CIMB Niaga Tbk juga mengaku kedapatan berkah ini. Meski tidak menyebut secara detil selama periode Lebaran, Direktur Konsumer CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan, pertumbuhan kartu kredit mencapai 15% sepanjang semester I-2017. "Semester I kami tumbuh di atas 15%. Seperti biasa, Lebaran memberikan volume tambahan," ujar Lani kepada KONTAN Rabu (5/7). Adapun, Lani mengatakan jumlah volume transaksi kartu kredit CIMB Niaga hingga bulan Juni 2017 menyentuh angka Rp 8,5 triliun.