JAKARTA. Pemerintah melarang maskapai penerbangan menaikkan tarif pesawat pada libur Natal dan tahun baru ini. Menteri Perhubungan (Menhub), E.E. Mangindaan meminta pengusaha angkutan udara bersabar, meski harga bahan bakar naik. "Enggak boleh. Saya tidak kasih tarif naik dulu, meskipun itu sudah memaksa sekali, karena katanya avtur sudah naik, dan macam-macam," ujar Mangindaan, di Jakarta, Rabu (18/12/2013). Ditemui usai rapat koordinasi, Mangindaan menegaskan kenaikan tarif harus berdasarkan keputusan menteri. Artinya, kalaupun ada maskapai yang menaikkan tarif, ia memastikan hanya untuk kelas bisnis ke atas. Itu pun, tak boleh melebihi batas atas.
Libur Natal, Menhub larang maskapai naikkan tarif
JAKARTA. Pemerintah melarang maskapai penerbangan menaikkan tarif pesawat pada libur Natal dan tahun baru ini. Menteri Perhubungan (Menhub), E.E. Mangindaan meminta pengusaha angkutan udara bersabar, meski harga bahan bakar naik. "Enggak boleh. Saya tidak kasih tarif naik dulu, meskipun itu sudah memaksa sekali, karena katanya avtur sudah naik, dan macam-macam," ujar Mangindaan, di Jakarta, Rabu (18/12/2013). Ditemui usai rapat koordinasi, Mangindaan menegaskan kenaikan tarif harus berdasarkan keputusan menteri. Artinya, kalaupun ada maskapai yang menaikkan tarif, ia memastikan hanya untuk kelas bisnis ke atas. Itu pun, tak boleh melebihi batas atas.