JAKARTA. Bank Mandiri menyiapkan uang tunai Rp 4 triliun untuk memenuhi kebutuhan kantor cabang dan pengisian mesin ATM selama libur panjang akhir pekan ini pada 5-8 Mei 2016, yang bertepatan dengan peringatan kenaikan Isa Almasih dan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Dari jumlah tersebut, sebanyak Rp 1,8 triliun dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan di wilayah Jabodetabek dan Rp 2,2 triliun untuk luar Jabodetabek, terutama di lokasi-lokasi yang menjadi tujuan wisata. Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas mengatakan, langkah ini dimaksudkan untuk memastikan agar nasabah dapat menikmati masa liburan dengan tenang dan nyaman.
Libur panjang, Mandiri siapkan uang tunai Rp 4 T
JAKARTA. Bank Mandiri menyiapkan uang tunai Rp 4 triliun untuk memenuhi kebutuhan kantor cabang dan pengisian mesin ATM selama libur panjang akhir pekan ini pada 5-8 Mei 2016, yang bertepatan dengan peringatan kenaikan Isa Almasih dan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Dari jumlah tersebut, sebanyak Rp 1,8 triliun dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan di wilayah Jabodetabek dan Rp 2,2 triliun untuk luar Jabodetabek, terutama di lokasi-lokasi yang menjadi tujuan wisata. Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas mengatakan, langkah ini dimaksudkan untuk memastikan agar nasabah dapat menikmati masa liburan dengan tenang dan nyaman.