Liburan ke Bangkok, ini 5 aktivitas gratis yang asyik dilakukan



KONTAN.CO.ID - BANGKOK. Liburan dengan budget backpacker di Bangkok, Thailand, tak banyak menimbulkan masalah. Pasalnya, negeri gajah putih ini menawarkan berbagai aktivitas yang tidak akan membuat kantong bolong alias gratis. Dilansir Travel Savvy, berikut adalah lima aktivitas gratis yang bisa dilakukan di Bangkok. 

Nah berikut ini 5 destinasi wisata di Bangkok, Thailand, yang bisa Anda jajal kelak setelah Negeri Gajah Putih itu terbuka kembali untuk turis manca negara.  

1. Mengunjungi kuil


Bangkok merupakan negara yang memiliki banyak kuil dengan desain interior yang cantik dan megah. Mengunjungi kuil tidak dikenakan biaya. Akan tetapi, pengunjung harus berperilaku sopan dan mengikuti aturan di sana. Beberapa kuil yang bisa dikunjungi di Bangkok antara lain Wat Mangkon Kamalawat, Wat Indharaviharn dan Wat Pathum Wanaran.

2. Bersantai di Taman Lumpini

Lumpini merupakan taman terbuka di tengah-tengah kota. Siapapun bisa mengunjungi taman ini dan beraktivitas di sana. Taman ini begitu ramai saat pagi dan malam hari. Pasalnya, banyak orang yang jogging dan berlatih Tai Chi di pagi hari dan aerobik di malam hari.

3. Pergi ke pasar tradisional

Berkunjung ke Bangkok tidak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi pasar tradisionalnya. Ada dua pasar tradisional yang menarik untuk dikunjungi antara lain Pasar Thewet dan Pasar Khlong Toei.

4. Mengunjungi museum

Bagi yang suka bermain sambil belajar, mengunjungi museum merupakan hal yang wajib dilakukan saat berlibur di Bangkok. Salah satu museum yang cocok dikunjungi untuk mengenal lebih jauh budaya Thailand adalah Museum Nasional Bangkok.

5. Jalan-jalan di mal

Bangkok memiliki banyak mal besar yang bisa dikunjungi. Beberapa diantaranya adalah MBK, Siam Paragon, Terminal 21, The Mall Bangkapi dan Central World. Jika ingin berhemat, Anda bisa berjalan-jalan sambil melihat-lihat saja tanpa membeli.

SELANJUTNYA: Covid-19 mereda, Thailand izinkan pembukaan bar dan masuknya pelancong asing

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News