KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepertinya para bankir harus pasang kuda-kuda. Line Bank mengumumkan telah mendapatkan lisensi operasional untuk perbankan khusus internet dari Komisi Penasihat Keuangan (FSC) Taiwan. Line Bank akan bekerja sama dengan semua pihak. Memastikan stabilitas dan reliabilitas pengoperasian sebagai persiapan peluncuran bank ini pada kuartal pertama 2021. Tahap awal, Line Bank menyediakan layanan perbankan ritel. Termasuk deposit, transfer, kartu debit, dan pinjaman pribadi. Di Asia, teknologi keuangan menarik investasi dalam jumlah yang besar selama satu dekade terakhir. Serta diharapkan akan terus tumbuh hingga 2030. “Kesuksesan peluncuran Line BK tahun lalu, memperlihatkan jika layanan ini tumbuh cepat dan mendapat banyak pelanggan. Dan membuat kami semakin yakin, Line Bank juga akan mendapatkan kesuksesan di Taiwan,” terang In-Joon Hwang, Chairman Line Bank Taiwan dan Chief Financial Officer Line Corporation, dalam rilis ke Kontan.co.id, Jumat (5/2).
Line dapat lisensi perbankan di Taiwan, sebentar lagi ekspansi ke Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepertinya para bankir harus pasang kuda-kuda. Line Bank mengumumkan telah mendapatkan lisensi operasional untuk perbankan khusus internet dari Komisi Penasihat Keuangan (FSC) Taiwan. Line Bank akan bekerja sama dengan semua pihak. Memastikan stabilitas dan reliabilitas pengoperasian sebagai persiapan peluncuran bank ini pada kuartal pertama 2021. Tahap awal, Line Bank menyediakan layanan perbankan ritel. Termasuk deposit, transfer, kartu debit, dan pinjaman pribadi. Di Asia, teknologi keuangan menarik investasi dalam jumlah yang besar selama satu dekade terakhir. Serta diharapkan akan terus tumbuh hingga 2030. “Kesuksesan peluncuran Line BK tahun lalu, memperlihatkan jika layanan ini tumbuh cepat dan mendapat banyak pelanggan. Dan membuat kami semakin yakin, Line Bank juga akan mendapatkan kesuksesan di Taiwan,” terang In-Joon Hwang, Chairman Line Bank Taiwan dan Chief Financial Officer Line Corporation, dalam rilis ke Kontan.co.id, Jumat (5/2).