Link Live Streaming Panathinaikos vs Chelsea Hari Ini, Kick-off Pukul 23.45 WIB



KONTAN.CO.ID - Silakan catat link live streaming Panathinaikos vs Chelsea yang ada dalam jadwal UEFA Conference League hari ini, Kamis (24/10). Jangan sampai terlewat, kick-off dilakukan pukul 23.45 WIB dan live streaming tersedia di Vidio.com.

Pertandingan Panathinaikos vs Chelsea jadi bagian dari matchweek 2 Conference League musim ini. Untuk sementara, Chelsea terlihat leibh unggul dari tim tuan rumah.

Jika melihat klasemen, Chelsea ada di peringkat ke-6, sementara Panathinaikos ada di peringkat ke-19. Posisi masih sangat mungkin berubah, mengingat keduanya baru bermain satu kali. 


Langsung saja, berikut adalah detail jadwal dan link live streaming Panathinaikos vs Chelsea malam ini.

Baca Juga: Fenerbahce vs Manchester United: Prediksi dan Link Live Streaming Malam Ini (25/10)

Jadwal & Link Live Streaming Panathinaikos vs Chelsea

Musim ini UEFA Conference League tersedia di layanan Vidio, baik melalui aplikasi maupun website.

Berikut adalah detail jadwal dan link live streaming Panathinaikos vs Chelsea hari ini:

  • Kamis, 24 Oktober 2024
  • Kick-off pukul 23.45 WIB
  • Athens Olympic Stadium
  • Link live streaming: vidio.com.
Untuk bisa mengakses link live streaming Panathinaikos vs Chelsea di atas, Anda harus membeli paket berlangganan dengan harga tertentu.

Baca Juga: Vinicius Jr: Kandidat Kuat Ballon d'Or 2024 Setelah Mencetak Hattrick Sensasional

Tonton: Pahami 8 Tanda Tubuh Membutuhkan Olahraga yang Tidak Disadari

​Prediksi Skor Panathinaikos vs Chelsea

Klasemen sementara Conference League menunjukkan Panathinaikos ada di peringkat ke-19 dengan 1 poin, hasil dari bermain imbang 1-1 dengan FK Borac Banja Luka dari Bosnia & Herzegovina.

Di liga domestik, Panathinaikos kini ada di peringkat ke-6 klasemen Liga Super Yunani dengan koleksi 12 poin dari delapan laga. Sejauh ini klub asal Athena sudah meraih 3 kali menang, 3 kali seri, dan 2 kali kalah.

Sementara itu, Chelsea ada di peringkat ke-6 klasemen Conference League dengan 3 poin setelah menang atas KAA Gent dengan skor 4-2. Hasil ini jelas bisa jadi modal baik di matchweek 2 malam ini.

Di liga domestik, Chelsea untuk sementara ada di peringkat ke-6 klasemen Liga Inggris dengan koleksi 14 poin dari delapan laga. The Blues sudah meraih 4 kali menang, 2 kali seri, dan 2 kali kalah hingga pekan lalu.

Meski bermain di kandang lawan, malam ini Chelsea sepertinya akan mendominasi. Chelsea jelas punya peluang menang lebih besar, meski akan merasakan kebobolan.

Prediksi skor Panathinaikos vs Chelsea: 1-3.

Baca Juga: Jadwal UEL 2024/25 Matchday 3: Man United Main Jumat Dini Hari

Prediksi Line Up Panathinaikos vs Chelsea

Kapten Panathinaikos, Fotis Ionnidis, dikabarkan mengalami cedera adduktor. Di saat yang sama, penyerang mereka, Andraz Sporar, juga diragukan tampil setelah dilaporkan sakit akhir pekan lalu.

Sebagai ganti Sporar, nama Alexander Jeremejeff mungkin akan muncul dalam line up malam ini.

Enzo Maresca punya banyak pemain untuk dirotasi. Istilah "Chelsea A" dan "Chelsea B" pun muncuk untuk menandai gemuknya skuad Chelsea.

Untuk kompetisi Eropa, "Chelsea B" jadi pilihan Maresca. Skuad ini akan berbeda dengan skuad utama yang bermain di Liga Inggris, namun memiliki kualitas yang tak kalah baik.

Tanpa adanya Cole Palmer di kompetisi ini, Maresca akan memaksimalkan peran Joao Felix. Lini depan pun akan dipimpin Christo Nkunku. Penjaga gawang Filip Jorgensen pun siap tampil lebih baik dari Robert Sanchez.

  • Prediksi line up Panathinaikos (4-2-3-1): Dragowski; Kotsiras, Jedvaj, Ingason, Mladenovic; Maksimovic, Cerin; Pellistri, Bakasetas, Duricic; Jeremejeff.
  • Prediksi line up Chelsea (4-2-3-1): Jorgensen; Cucurella, Badiashile, Disasi, Veiga; Dewsbury-Hall, Fernandez; Mudryk, Felix, Neto; Nkunku.

Selanjutnya: Dukung Transformasi Digital, Telkomsel Gelar Program Startup NexDev ke-10

Menarik Dibaca: Daftar 7 Bahan Makanan yang Tak Boleh Dibeli dalam Jumlah Banyak, Kok Bisa?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News