KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Lion Air hari ini memulai penerbangan perdana rute baru non-stop Samarinda ke Yogyakarta pergi pulang. Rute baru tersebut memiliki frekuensi penerbangan sebanyak satu kali setiap harinya. Inaugural flight diresmikan dengan pengguntingan pita oleh Direktur Operasi Lion Air, I Putu Wijaya bersama Kepala Bandar Udara Aji Pangeran Tumenggung Pranoto Samarinda, Dodi Darma Cahyadi dan District Manager Lion Air Group Kalimantan Timur, Achmad Affandi; Station Manager Lion Air Group Samarinda, Nasrul beserta tim Lion Air Group Samarinda. Lion Air nomor penerbangan JT-869 lepas landas tepat waktu dari Bandar Udara Internasional Aji Pangerang Tumenggung Pranoto, Samarinda, Kalimantan Timur (AAP) pukul 11.50 WITA dan mendarat dengan sempurna di Bandar Udara Internasional Adisutjipto, Yogyakarta (JOG) pukul 12.35 WIB.
Lion Air resmikan rute Samarinda-Yogyakarta
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Lion Air hari ini memulai penerbangan perdana rute baru non-stop Samarinda ke Yogyakarta pergi pulang. Rute baru tersebut memiliki frekuensi penerbangan sebanyak satu kali setiap harinya. Inaugural flight diresmikan dengan pengguntingan pita oleh Direktur Operasi Lion Air, I Putu Wijaya bersama Kepala Bandar Udara Aji Pangeran Tumenggung Pranoto Samarinda, Dodi Darma Cahyadi dan District Manager Lion Air Group Kalimantan Timur, Achmad Affandi; Station Manager Lion Air Group Samarinda, Nasrul beserta tim Lion Air Group Samarinda. Lion Air nomor penerbangan JT-869 lepas landas tepat waktu dari Bandar Udara Internasional Aji Pangerang Tumenggung Pranoto, Samarinda, Kalimantan Timur (AAP) pukul 11.50 WITA dan mendarat dengan sempurna di Bandar Udara Internasional Adisutjipto, Yogyakarta (JOG) pukul 12.35 WIB.