KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Corporate Communications Strategic Lion Air Danang Mandala Prihantoro memastikan, tujuh penumpang Lion Air dari penerbangan Changsha, Provinsi Hunan dengan tujuan Manado, dinyatakan negatif virus Corona. Hal ini disampaikan setelah ada kabar tujuh penumpang Lion Air asal China tersebut terindikasi terjangkut virus corona. "Lion Air menerima keterangan setelah dilakukan pemeriksaan, pengecekan secara intensif oleh pihak terkait, dinyatakan negatif atau tidak terindikasi virus dimaksud," kata Danang dalam siaran pers, Minggu (26/1). Pemeriksan terhadap 7 penumpang Lion Air asal China dilakukan oleh tim medis beserta tim Kantor Kesehatan Pelabuhan/KKP Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi, Manado. Pesawat Lion Air JT-2742 yang terbang dari Changsha ke Manado pada Sabtu (25/1) diketahui membawa tujuh kru dan 176 penumpang.
Lion Air: Tujuh penumpang asal China yang tiba di Manado negatif virus corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Corporate Communications Strategic Lion Air Danang Mandala Prihantoro memastikan, tujuh penumpang Lion Air dari penerbangan Changsha, Provinsi Hunan dengan tujuan Manado, dinyatakan negatif virus Corona. Hal ini disampaikan setelah ada kabar tujuh penumpang Lion Air asal China tersebut terindikasi terjangkut virus corona. "Lion Air menerima keterangan setelah dilakukan pemeriksaan, pengecekan secara intensif oleh pihak terkait, dinyatakan negatif atau tidak terindikasi virus dimaksud," kata Danang dalam siaran pers, Minggu (26/1). Pemeriksan terhadap 7 penumpang Lion Air asal China dilakukan oleh tim medis beserta tim Kantor Kesehatan Pelabuhan/KKP Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi, Manado. Pesawat Lion Air JT-2742 yang terbang dari Changsha ke Manado pada Sabtu (25/1) diketahui membawa tujuh kru dan 176 penumpang.