Lippo ekspansi ke daerah demi pendapatan Rp 11 T



TANGERANG. PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) berencana melakukan ekspansi properti ke berbagai daerah di Indonesia, demi menggenjot pendapatan lebih dari Rp 11 triliun tahun ini.

Presiden Direktur LPKR, Ketut Budi Wijaya, menyampaikan hal tersebut saat seremoni peletakan batu pertama Millenium Village di CBD Lippo Karawaci, Tangerang pada Rabu (28/1) kemarin.

"Tahun 2015 ini LPKR menargetkan pendapatan lebih dari Rp 11 triliun. Pada 2014 sendiri pendapatan LPKR berada di kisaran Rp 11,5 triliun," ungkap Ketut.


Dia menuturkan, selain menggenjot penjualan, ekspansi juga dilakukan terkait persaingan bisnis properti yang dinilai akan semakin ketat seiring berlakunya Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015.

Menurut Ketut, MEA 2015 akan membuat persaingan bisnis properti semakin ketat. Oleh karena itu, pihaknya memiliki strategi untuk mengembangkan proyek-proyek properti di berbagai wilayah Indonesia.

“Pengembangan yang kita lakukan tidak boleh terkonsentrasi di Jadebotabek saja. Harus tersebar di beberapa lokasi agar proyek kita banyak pilihannya. Jadi secara geografis kita akan ada di mana-mana,” ujar Ketut.

Selain itu, Ketut menambahkan, LPKR juga akan merambah berbagai segmen pasar, mulai dari middle-low hingga high-end  dengan membuat variasi harga. Menurutnya hal tersebut merupakan peluang  untuk menjangkau pasar yang jauh lebih luas. (Dimas Jarot Bayu)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto