KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) menaikkan target pra-penjualan menjadi Rp 4,2 triliun di tahun 2021 dari target sebelumnya Rp 3,5 triliun. Kenaikan itu didorong dari adanya kinerja pra-penjualan di semester I-2021 yang tumbuh 122% YoY (year on year). Disamping itu juga didorong dari kinerja di kuartal III-2021 yang mencatatkan kinerja positif. Chief Executive Officer (CEO) Lippo Karawaci, John Riady mengatakan target marketing sales itu naik 20% jika dibandingkan dengan target yang dibidik pada awal tahun 2021. Dia bilang jika target itu tercapai, pra-penjualan tahun 2021 akan naik 7% YoY dibandingkan dengan pra-penjualan tahun 2020 yang sebesar Rp 2,67 triliun. “Manajemen meyakini dapat mencapai revisi kenaikan target pra-penjualan full year 2021 karena didasari oleh ekspektasi keberhasilan peluncuran Fase 2 dari Cendana Parc di Lippo Village, penjualan produk apartemen yang siap huni serta kelanjutan penjualan tanah industri dan properti komersil di Lippo Cikarang,” jelas dia dalam keterangan rilis yang diterima Kontan.co.id, Rabu (8/9).
Lippo Karawaci (LPKR) naikkan target marketing sales 20% sampai tutup tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) menaikkan target pra-penjualan menjadi Rp 4,2 triliun di tahun 2021 dari target sebelumnya Rp 3,5 triliun. Kenaikan itu didorong dari adanya kinerja pra-penjualan di semester I-2021 yang tumbuh 122% YoY (year on year). Disamping itu juga didorong dari kinerja di kuartal III-2021 yang mencatatkan kinerja positif. Chief Executive Officer (CEO) Lippo Karawaci, John Riady mengatakan target marketing sales itu naik 20% jika dibandingkan dengan target yang dibidik pada awal tahun 2021. Dia bilang jika target itu tercapai, pra-penjualan tahun 2021 akan naik 7% YoY dibandingkan dengan pra-penjualan tahun 2020 yang sebesar Rp 2,67 triliun. “Manajemen meyakini dapat mencapai revisi kenaikan target pra-penjualan full year 2021 karena didasari oleh ekspektasi keberhasilan peluncuran Fase 2 dari Cendana Parc di Lippo Village, penjualan produk apartemen yang siap huni serta kelanjutan penjualan tanah industri dan properti komersil di Lippo Cikarang,” jelas dia dalam keterangan rilis yang diterima Kontan.co.id, Rabu (8/9).