KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Berdikari Pondasi Perkasa Tbk, resmi mencatatkan sahamnya untuk diperdagangkan di Papan Pengembangan Bursa Efek Indoensia (BEI) dengan kode saham BDKR. Hingga pukul 10.00 WIB, harga sahamnya melesat 31% ke Rp 262 per saham. Direktur BDKR Tan Franciscus mengatakan, dalam aksi korporasi ini Berdikari mengalami kelebihan permintaan alias oversubscribed hingga 98,33 kali dari porsi pooling. "Hal ini merupakan pencapaian yang sangat baik bagi Berdikari dan sebagai indikator positif tingkat kepercayaan investor kepada BDKR, yang mencapai sebanyak lebih dari 20.000 investor, baik domestik maupun asing," ungkap Tan di Gedung Bursa Efek Indonesia Jumat (3/3). Dalam penawaran umum perdana saham, BDKR menunjuk PT Semesta Indovest Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek.
Listing Perdana, Saham Berdikari Pondasi Perkasa (BDKR) Melesat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Berdikari Pondasi Perkasa Tbk, resmi mencatatkan sahamnya untuk diperdagangkan di Papan Pengembangan Bursa Efek Indoensia (BEI) dengan kode saham BDKR. Hingga pukul 10.00 WIB, harga sahamnya melesat 31% ke Rp 262 per saham. Direktur BDKR Tan Franciscus mengatakan, dalam aksi korporasi ini Berdikari mengalami kelebihan permintaan alias oversubscribed hingga 98,33 kali dari porsi pooling. "Hal ini merupakan pencapaian yang sangat baik bagi Berdikari dan sebagai indikator positif tingkat kepercayaan investor kepada BDKR, yang mencapai sebanyak lebih dari 20.000 investor, baik domestik maupun asing," ungkap Tan di Gedung Bursa Efek Indonesia Jumat (3/3). Dalam penawaran umum perdana saham, BDKR menunjuk PT Semesta Indovest Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek.