Listrik padam, lalu lintas di Jakarta kacau



JAKARTA. Tidak berfungsinya lampu pengatur lalu lintas di perempatan Jalan Cideng Timur-Jalan KH Hasyim Ashari, Jakarta Pusat, menyebabkan kemacetan panjang di ruas jalan tersebut, Rabu (25/4). Pengatur lalu lintas tidak berfungsi karena matinya pasokan listrik.

Dari pantauan di lapangan, kemacetan terjadi karena pengguna jalan saling menyerobot untuk melintas di perempatan tersebut. Akibatnya terjadi penumpukan kendaraan di perempatan sehingga menghambat laju kendaraan bermotor.

Sejumlah pengemudi mengatakan bahwa mati listrik juga terjadi di lampu pengatur lalu lintas di sepanjang Hasyim Ashari. Saat ini lalu lintas mulai bisa diurai karena sejumlah petugas keamanan bus transjakarta turun untuk mengatur lalu lintas. (D. Wisnu Widiantoro/Kompas.com)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri