KONTAN.CO.ID - Literasi Digital menjadi bekal bagi generasi muda untuk senantiasa menjaga privasinya di dunia digital. Tidak dapat dipungkiri, perluasan akses teknologi digital dapat mendatangkan ancaman risiko dalam keamanan privasi digital. “Salah satu aspek penting dari literasi digital adalah kesadaran akan pentingnya privasi digital. Kita harus memahami betapa berharganya data pribadi kita, maka kalian sebagai generasi muda harus lebih berhati-hati dalam membagikan informasi pribadi di segala jenis platform digital,” ujar Eko Prasetya selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Baubau dalam sambutannya di acara Talk Show Festival Literasi Digital Makin Cakap Digital 2024 “Tips dan Trick Menjaga Keamanan Privasi Secara Digital” di SMAN 1 Baubau, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Senin (05/08/2024). Tidak hanya harus sekadar berhati-hati dalam membagikan informasi pribadi, lanjut Eko, generasi muda juga harus pandai dalam membuat password yang kuat untuk menghindari ancaman kejahatan digital.
Literasi Digital Bekali Generasi Muda dalam Menjaga Keamanan Privasi Digital
KONTAN.CO.ID - Literasi Digital menjadi bekal bagi generasi muda untuk senantiasa menjaga privasinya di dunia digital. Tidak dapat dipungkiri, perluasan akses teknologi digital dapat mendatangkan ancaman risiko dalam keamanan privasi digital. “Salah satu aspek penting dari literasi digital adalah kesadaran akan pentingnya privasi digital. Kita harus memahami betapa berharganya data pribadi kita, maka kalian sebagai generasi muda harus lebih berhati-hati dalam membagikan informasi pribadi di segala jenis platform digital,” ujar Eko Prasetya selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Baubau dalam sambutannya di acara Talk Show Festival Literasi Digital Makin Cakap Digital 2024 “Tips dan Trick Menjaga Keamanan Privasi Secara Digital” di SMAN 1 Baubau, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Senin (05/08/2024). Tidak hanya harus sekadar berhati-hati dalam membagikan informasi pribadi, lanjut Eko, generasi muda juga harus pandai dalam membuat password yang kuat untuk menghindari ancaman kejahatan digital.