JAKARTA. Pergerakan harga logam mulia seperti emas, perak, platinum dan paladium diprediksi akan cerah pada kuartal I tahun ini. Proyeksi kondisi ekonomi global yang akan lebih baik dibanding tahun lalu, menjadi salah satu alasan optimisme tersebut. Harga emas di Bursa Comex untuk kontrak pengiriman Februari 2013, Senin (14/1) pukul 16.30 WIB, naik 0,47% menjadi US$ 1.668,30 per ons troi dibanding harga sehari sebelumnya. Harga perak menguat 1,12% menjadi US$ 30,75 per ons troi dan harga platinum naik 0,30% menjadi US$ 1.636,45 per ons troi. Hanya, harga paladium yang terkoreksi tipis 0,06% menjadi US$ 700,55 per ons troi. Analis SoeGee Futures, Nizar Hilmy bilang, jika ekonomi Amerika Serikat (AS) dan China makin membaik, harga logam mulia akan terus terangkat. Namun, investor perlu mewaspadai perkembangan perundingan plafon utang (debt ceiling) di AS.
Logam mulia akan bersinar di kuartal-I
JAKARTA. Pergerakan harga logam mulia seperti emas, perak, platinum dan paladium diprediksi akan cerah pada kuartal I tahun ini. Proyeksi kondisi ekonomi global yang akan lebih baik dibanding tahun lalu, menjadi salah satu alasan optimisme tersebut. Harga emas di Bursa Comex untuk kontrak pengiriman Februari 2013, Senin (14/1) pukul 16.30 WIB, naik 0,47% menjadi US$ 1.668,30 per ons troi dibanding harga sehari sebelumnya. Harga perak menguat 1,12% menjadi US$ 30,75 per ons troi dan harga platinum naik 0,30% menjadi US$ 1.636,45 per ons troi. Hanya, harga paladium yang terkoreksi tipis 0,06% menjadi US$ 700,55 per ons troi. Analis SoeGee Futures, Nizar Hilmy bilang, jika ekonomi Amerika Serikat (AS) dan China makin membaik, harga logam mulia akan terus terangkat. Namun, investor perlu mewaspadai perkembangan perundingan plafon utang (debt ceiling) di AS.