Logo kampanye Anies-Sandi tak pasang wajah



Jakarta. Calon gubernur dan calon wakil gubernur, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, meluncurkan logo kampanye mereka untuk Pilkada DKI Jakarta 2017. Peluncuran logo ini dilakukan di sekretariat tim pemenangan Anies-Sandiaga di Jalan Cicurug, Jakarta Pusat, Kamis (20/10/2016).

Logo Anies-Sandiaga berupa gambar tangan berwarna merah dengan tulisan "Salam Bersama" di sisi kirinya. "Logonya tidak berwajah Anies dan Sandi. Ini tentang masa depan Jakarta," kata Anies saat sambutan peluncuran logo Anies-Sandi di Jakarta Pusat, Kamis.

Lambang salam ini, kata dia, didiskusikan bersama-sama dengan Sandiaga. Mereka berikhtiar untuk mengubah Jakarta menjadi lebih baik.


Anies menambahkan, ia dan Sandiaga ingin mendorong sebuah gerakan salam bersama. Lambang salam ini, lanjut Anies, merupakan salam kebangsaan dan nasional.

Salam dengan tangan terbuka ini juga dicetuskan Bung Karno saat maklumat presiden pada 31 Agustus 1945. "Kami mengampanyekan salam bersama ini untuk maju bersama. Sebagian dari kita belum maju, bahagia, dan sejahtera," kata Anies.

Peluncuran logo salam bersama ini juga menggantikan salam winner yang sebelumnya dipakai oleh Anies-Sandi. Salam itu berupa gabungan dari jari-jari tangan hingga berbentuk huruf "w".

(Kahfi Dirga Cahya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto