KONTAN.CO.ID - Salah satu anak usaha PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI sedang membuka lowongan kerja di bulan Desember 2021 ini untuk lulusan SMA sederajat. PT Reksa Multi Usaha atau KAI Services merupakan salah satu anak usaha dari PT KAI. Unit usaha KAI ini bergerak di bidang pelayanan, seperti restoran, catering, keamanan, hingga outsourcing. Bersumber dari situs resminya, KAI Services saat ini membuka lowongan kerja untuk minimal lulusan SMA. Nantinya karyawan yang lolos seleksi akan di tempatkan di Solo, Yogyakarta, dan Cirebon sesuai dengan posisi yang dilamar.
Lowongan kerja cook/cook helper
- WNI
- Pria/Wanita
- Berusia minimal 19 tahun dan maksimal 35 tahun
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal lulusan SMA/Sederajat
- Memiliki sertifikat keahlian di bidang tata boga
- Berpengalaman minimal 1 tahun di bidang Cook/Cook Helper
- Tinggi badan minimal wanita 155cm dan pria 160cm
Lowongan kerja barista
- WNI
- Pria/wanita
- Berusia minimal 19 tahun dan maksimal 35 tahun;
- Sehat jasmani dan rohani
- Pendidikan minimal SMA/sederajat
- Memiliki sertifikat keahlian Barista (diutamakan)
- Berpengalaman di bidang Barista minimal 1 tahun.
- Tinggi badan minimal wanita 155cm dan pria 160cm
Lowongan kerja waiter/waiterss
- WNI
- Pria/wanita
- Berusia minimal 19 tahun dan maksimal 35 tahun
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal lulusan SMA/sederajat
- Memiliki passion melayani
- Tinggi badan minimal wanita 155cm dan pria 160cm
Lowongan kerja crew packing
- WNI
- Pria/wanita
- Berusia minimal 19 tahun dan maksimal 35 tahun
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal lulusan SMA/sederajat
- Memiliki passion melayani, cekatan, dan cepat dalam bekerja
- Tinggi badan minimal wanita 155cm dan pria 160cm
Lowongan kerja parkir attendant
- WNI
- Pria
- Berusia minimal 19 tahun dan maksimal 35 tahun
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal lulusan SMA/sederajat
- Memiliki passion melayani
- Tinggi badan minimal pria 160cm
Lowongan kerja cleaning
- WNI
- Pria/wanita;
- Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 25 tahun
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal lulusan SMA/sederajat
- Aktif terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan
- Tinggi badan minimal wanita 155cm dan pria 160cm.