Lowongan kerja Pamapersada Nusantara terbaru Desember 2021 buat fresh graduate



KONTAN.CO.ID -  Anda lulusan baru atau fresh graduate dan sedang mencari kerja? Ada lowongan kerja terbaru dan menarik di bulan Desember 2021. 

Bersumber dari Instagram Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), PT Pamapersada Nusantara saat ini sedang membuka lowongan kerja untuk fresh graduate.

Tersedia 17 posisi yang sedang dibuka di lowongan kerja Pamapersada Nusantara kali ini. Posisi tersebut dibuka untuk lulusan baru atau fresh graduate dari berbagai jurusan, khususnya jurusan Teknik.  


Berikut ini informasi persyaratan beberapa posisi yang sedang dibuka oleh PT. Pamapersada Nusantara.

Baca Juga: Bank Mandiri Taspen buka lowongan kerja terbaru Desember 2021, ini syarat daftarnya

Lowongan kerja management development officer

1. Lulusan S1 dari jurusan:

  • Teknik Industri
  • Teknik Geologi
  • Teknik Elektro
  • Statistik
  • Statistika
  • Teknik Mesin
  • Teknik Sipil
2. Minimal IPK adalah 3,00 dari skala 4,00 3. Batas akhir pendaftaran 15 Desember 2021

Lowongan kerja operation research engineer

  • Lulusan S1 dari jurusan Matematika, Matematika Bisnis, Teknik Industri
  • Minimal IPK adalah 3,00 dari skala 4,00
  • Batas akhir pendaftaran 12 Desember 2021
Baca Juga: Selain gunung meletus, ini 5 jenis bencana alam yang sering terjadi di Indonesia

Lowongan kerja payroll officer

1. Lulusan D3 dari jurusan:

  • Sistem Informasi (Manajemen Informatika)
  • Sistem Komputer (Teknik Komputer)
  • Sistem Informasi
  • Manajemen Informatika
  • Sistem Informasi Bisnis
  • Sistem dan Teknologi Informasi
  • Teknik Informatika
  • Ilmu Komputer/Informatika
2. Minimal IPK adalah 2,75 dari skala 4,00 3. Batas akhir pendaftaran 12 Desember 2021

Lowongan kerja safety officer

1. Lulusan D3 dari jurusan:

  • Teknik Mesin
  • Teknik Tenaga Listrik
  • Teknik Konversi Energi
  • Kesehatan Lingkungan
  • Keselamatan & Kesehatan Kerja
  • Teknik Sipil
  • Kesehatan Masyarakat
  • Teknik Elektro
  • Teknik Kimia
2. Minimal IPK adalah 2,75 dari skala 4,00 3. Batas akhir pendaftaran 12 Desember 2021

Lowongan kerja industrial relationship officer

  • Lulusan S1 dari jurusan Hukum dan Ilmu Hukum
  • Minimal IPK adalah 3,00 dari skala 4,00
  • Batas akhir pendaftaran 12 Desember 2021
Pelamar yang memenuhi kriteria sesuai dengan posisi yang dilamar bisa melakukan pendaftaran secara online sebelum batas akhir pendaftaran. Anda bisa melakukan pendaftaran tersebut melalui situs resmi rekrutmen PT Pamapersada Nusantara. 

Informasi lengkap dan pendaftaran lowongan kerja terbaru Pamapersada Nusantara 2021 bisa dilihat di https://recruitment.pamapersada.com/PeluangKarir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News