KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kabar baik datang bagi pemegang saham PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG). Pasalnya, emiten tambang batubara ini akan membagikan dividen final senilai US$ 332,9 juta. Keputusan ini diambil pada rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) yang digelar Kamis (24/3). Jumlah ini setara dengan rasio pembayaran sebesar 70% dari laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk tahun 2021 senilai US$ 475,6 juta. Sebesar US$ 94,1 juta atau setara dengan Rp 1.218 per saham telah didistribusikan kepada pemegang saham sebagai dividen interim tunai pada tanggal 24 November 2021.
Loyal, Indo Tambangraya (ITMG) Bagikan Dividen Final US$ 332,9 Juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kabar baik datang bagi pemegang saham PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG). Pasalnya, emiten tambang batubara ini akan membagikan dividen final senilai US$ 332,9 juta. Keputusan ini diambil pada rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) yang digelar Kamis (24/3). Jumlah ini setara dengan rasio pembayaran sebesar 70% dari laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk tahun 2021 senilai US$ 475,6 juta. Sebesar US$ 94,1 juta atau setara dengan Rp 1.218 per saham telah didistribusikan kepada pemegang saham sebagai dividen interim tunai pada tanggal 24 November 2021.