JAKARTA. Kendati rajin ekspansi, PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) hemat dalam mengeluarkan dana. Hingga akhir Agustus 2011 lalu, realisasi belanja modal perseroan belum mencapai 30% dari total anggaran. LPPF menganggarkan capital expenditure (capex) tahun ini Rp 450 miliar. "Belum sampai 30%, kami optimistis bisa terserap tahun ini sesuai rencana," ujar Miranti Hadisusilo, Sekretaris Perusahaan LPPF di Jakarta, Selasa (20/9). Saat ini, LPPF baru memakai capex sekitar Rp 90 miliar-Rp 100 miliar. "Sebagian besar terpakai untuk pembukaan toko dan renovasi," ujarnya.Tahun ini, perusahaan ritel ini berencana membuka 8-10 gerai lagi. Saat ini, LPPF baru membangun tiga gerai baru. Dua gerai baru di Jakarta dan satu lagi di Jawa Timur. "Nilai investasi satu gerai berkisar Rp 20 miliar-Rp 30 miliar, tergantung harga sewa dan luas gerai," tambah Miranti.LPPF juga berencana merenovasi 20 gerai miliknya dengan nilai investasi diperkirakan Rp 500 juta hingga miliaran rupiah.
LPPF baru pakai capex Rp 90 miliar
JAKARTA. Kendati rajin ekspansi, PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) hemat dalam mengeluarkan dana. Hingga akhir Agustus 2011 lalu, realisasi belanja modal perseroan belum mencapai 30% dari total anggaran. LPPF menganggarkan capital expenditure (capex) tahun ini Rp 450 miliar. "Belum sampai 30%, kami optimistis bisa terserap tahun ini sesuai rencana," ujar Miranti Hadisusilo, Sekretaris Perusahaan LPPF di Jakarta, Selasa (20/9). Saat ini, LPPF baru memakai capex sekitar Rp 90 miliar-Rp 100 miliar. "Sebagian besar terpakai untuk pembukaan toko dan renovasi," ujarnya.Tahun ini, perusahaan ritel ini berencana membuka 8-10 gerai lagi. Saat ini, LPPF baru membangun tiga gerai baru. Dua gerai baru di Jakarta dan satu lagi di Jawa Timur. "Nilai investasi satu gerai berkisar Rp 20 miliar-Rp 30 miliar, tergantung harga sewa dan luas gerai," tambah Miranti.LPPF juga berencana merenovasi 20 gerai miliknya dengan nilai investasi diperkirakan Rp 500 juta hingga miliaran rupiah.