Jakarta. Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) memperkirakan tingkat efisiensi perbankan pada tahun depan diproyeksi membaik. Hal ini disebabkan karena jumlah pencadangan kredit bermasalah yang selama ini menekan biaya operasional perbankan berpotensi berkurang. Direktur Group Risiko Perekonomian dan Sistem Keuangan LPS Doddy Ariefianto memperkirakan tahun 2017 rasio biaya operasional dibandingkan dengan pendapatan operasional (BOPO) bisa turun di bawah 80%. Sampai kuartal 3 2016, rasio BOPO industri perbankan tercatat sebesar 81,02%. “Efisiensi tahun depan yang membaik salah satunya disebabkan karena alokasi bank untuk pencadangan menurun karena NPL diproyeksi tahun depan mengalami penurunan,” ujar Doddy kepada KONTAN, Rabu (23/11).
LPS prediksi perbankan kian efisien 2017
Jakarta. Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) memperkirakan tingkat efisiensi perbankan pada tahun depan diproyeksi membaik. Hal ini disebabkan karena jumlah pencadangan kredit bermasalah yang selama ini menekan biaya operasional perbankan berpotensi berkurang. Direktur Group Risiko Perekonomian dan Sistem Keuangan LPS Doddy Ariefianto memperkirakan tahun 2017 rasio biaya operasional dibandingkan dengan pendapatan operasional (BOPO) bisa turun di bawah 80%. Sampai kuartal 3 2016, rasio BOPO industri perbankan tercatat sebesar 81,02%. “Efisiensi tahun depan yang membaik salah satunya disebabkan karena alokasi bank untuk pencadangan menurun karena NPL diproyeksi tahun depan mengalami penurunan,” ujar Doddy kepada KONTAN, Rabu (23/11).